Post Page Advertisement [Top]

Apa Perbedaan Rumah Minimalis dengan Rumah Sederhana?



Rumah Minimalis – Diantara banyak jenis rumah, kedua jenis rumah ini karap disalah-pahamkan. Walau sering terlihat sederhana untuk desain interior dan eksterior di rumah minimalis, tapi rumah sederhana adalah jenis rumah lainnya yang tidak bisa disamakan. Keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan kalau dilihat-lihat. Namun apa saja yang membedakan dari kedua jenis rumah ini?

Desain Rumah Minimalis Difokuskan ke Desain Sederhana, Rumah Sederhana Fokus ke Fungsionalitas

Rancangan awal bagi rumah minimalis dirancang berbeda dengan rumah-rumah pada umumnya. Terlebih, rancangan awal diperuntukkan untuk kalangan-kalangan yang membutuhkan harga rumah yang terjangkau. Dengan begitu desain dan fungsi dari rumah tersebut terbilang sederhana dan minim. 

Namun, di zaman modern ini, banyak orang di kalangan manapun mencari rumah minimalis karena bebarapa karakteristik yang membuat mereka tertarik, seperti desain yang unik untuk rumah yang kecil. Dengan rumah yang dibangun secara modern dan mewah, namun masih terlihat sederhana. Begitulah rumah minimalis dibuat sekarang ini, dibanding versi sebelumnya. 

Di sisi lain, rumah sederhana dirancang dengan fungsi yang maksimal. Berbeda dengan rumah minimalis yang dirancang dengan desain ruang interior dan eksterior yang minim. Ruang di rumah sederhana tidak selalu minim, namun fungsi yang akan digunakan sang penghuni tidak menyia-nyiakan ruang kosong. Rumah sederhana bisa lebih terjangkau dari segi harga karena desain yang sederhana. Sementara rumah minimalis tampil dengan desain yang minim, namun belum tentu murah. Rumah sederhana lebih menggunakan desain tradisional, dengan fitur tambahan seperti balkon, teras, dan lainnya. 

Ukuran Rumah Minimalis yang Berbeda dengan Rumah Sederhana

Luas ruangan yang dimilik rumah minimalis akan terlihat lebih minim dan dan efesien dalam penggunaan dibanding rumah sederhana. Desain interior dan eksterior yang minim secara konsisten dibangun di seluruh ruangan, seperti dapur yang minimalis, kamar tidur, kamar mandi sampai ke ruangan lainnya. Di sisi lain, rumah sederhana biasanya berukuran lebih besar karena yang difokuskan adalah fungsi penggunaan ruang tersebut. 

Walau Rumah yang Minimalis, Harga Tidak Sama dengan Rumah Sederhana

Dengan desain interior dan eksterior yang minim, serta efesiensi penggunaan ruangan, harga yang ditawarkan tidak berarti murah. Minimalis tidak berarti murah karena walau minim, penggunaan material bangunan, desain yang elegan, dan juga tenaga pekerja yang dipakai akan memengaruhi harga. Semakin bagus kualitas yang dipakai, semakin mahal juga harga yang akan dikeluarkan. 

Di sisi lain, rumah sederhana hanya meliputi aspek tradisional dan fungsional, yang mana bahan bangunan, desain, sampai ke tenaga pekerja yang dipakai tidak dilihat sebagus kualitasnya seperti rumah minimalis. Aspek tradisional akan memengaruhi harga yang akan dikeluarkan untuk membeli, ataupun membangun rumah tersebut. 

Desain Interior dan Eksterior di Kedua Rumah Minimalis dan Sederhana yang Berbeda

Bagian interior, maupun eksterior, di rumah minimalis akan terlihat sangat sederhana dan minimalis. Walau begitu, kesederhanaan bukan berarti jelek. Sudah begitu banyak desain rumah minimalis yang sangat elegan seperti rumah besar pada umumnya. Dengan kata lain, sesuai dengan namanya, desain pada rumah minimalis tertampil sederhana dan minimalis.

Rumah sederhana tertampil lebih banyak dekoratif yang bervariasi warna cat rumahnya. Adapula yang tampilannya dengan tampilan tradisional dan lebih kekeluargaan. Tidak seperti rumah minimalis yang bertampil elegan dan unik. 

Lingkungan Rumah Minimalis akan Berbeda dengan Rumah Sederhana

Umumnya, lokasi rumah minimalis dibangun di perkotaan di perumahan-perumahan yang dibangun di pemukiman warga. Lingkungan yang padat dan ukuran rumah yang kecil menjadi dominan untuk desain rumah-rumah di perumahan. Tapi bagi rumah sederhana, lebih dominan menggunakan area tanah yang luas dan lingkungan rumah yang terbuka, seperti di pinggiran kota atau desa. 

Dengan kata lain, hal yang bisa disimpulkan untuk kedua rumah minimalis dengan rumah sederhana adalah kedua rumah yang memiliki desain interior dan eksterior yang dominan berbeda. Lokasi dan harga juga membedakan kedua jenis rumah. Terlepas dari perbedaan, keduanya banyak menjadi pilihan tempat tinggal orang-orang di masa kini, temasuk rumah minimalis yang ramai dicari-cari orang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]